Sejumlah Anggota DPRD Bulukumba Hadiri Musrenbang di Kecamatan Ujung Bulu

BULUKUMBA,BERITA-INDO.ID – Sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Bulukumba Dapil 1 hadiri Musrenbang di Kelurahan Tanah Kongkong dan Kelurahan Loka, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba. Senin, 22 Januari 2024.

Wakil Ketua II DPRD Bulukumba, H. Patudangi, dalam penyampaiannya menekankan pentingnya kegiatan tersebut sebagai sarana masyarakat untuk usulkan program pembangunan tahun berikutnya.

Bacaan Lainnya

“Musrenbang adalah kegiatan tahunan yang wajib dilaksanakan setiap tahunnya. Ini kesempatan bagi masyarakat menyuarakan pendapat terkait program pembangunan di tahun anggaran berikutnya,” ujar Patudangi.

Politisi partai Gerindra tersebut mendorong agar usulan dari masyarakat benar-benar dibutuhkan dan memperhatikan prioritas serta relevansi program.

Sementara Fahidin HDK, di Kelurahan Loka, juga menegaskan pentingnya Musrenbang sebagai cara mengetahui proyek yang akan dikerjakan.

“Segala usulan harus dirasakan oleh masyarakat. Misalnya, penanggulangan banjir di lokasi langganan banjir,” ungkap Fahidin, sambil menyampaikan selamat atas terselenggaranya Musrenbang.

“Saya pikir masyarakat akan menyampaikan gagasan terkait program kerja di tahun anggaran 2025. Selamat bermusrenbang untuk seluruh masyarakat dan Kelurahan Loka,” tambahnya. (*)

Pos terkait